17 Dec 2012

Hal-hal yang Tidak Boleh Dilakukan saat Wawancara

Pada saat kita akan menghadapi tes wawancara, sebaiknya kita tidak boleh melakukan hal berikut:
  1. Menjawab pertanyaan dengan kata "ya" atau "tidak" ketika ditanya oleh pewawancara. Sebaiknya pertanyaan dijawab dengan uraian jelas tapi ringkas.
  2. Membicarakan kekurangan-kekurangan kita, kecuali ditanya oleh pewawancara. Sebaiknya, jika ditanyakan, kita hanya membicarakan kelebihan-kelebihan dan kesuksesan yang pernah kita raih.
  3. Membicarakan isu-isu yang kontroversial dan diluar pembahasan mengenai pekerjaan dan diri kita sendiri.
  4. Bersikap terlalu merendahkan diri. Pewawancara akan segera mengetahui bahwa kita hanya bersandiwara.
  5. Terlalu menunjukkan hasrat dan keinginan kita di hadapan pewawancara. Hal ini hanya akan menunjukkan bahwa kita sedang dalam keadaan terdesak dan membutuhkan pekerjaan tersebut.
  6. Pergi begitu saja meninggalkan pewawancara ketika wawancara hampir selesai. Jika wawancara diperkirakan akan selesai, jangan langsung pergi begitu saja. Sebaiknya kita mengucapkan terima kasih karena telah diberi kesempatan untuk mengikuti wawancara oleh pihak perusahaan dan juga menanyakan rentang waktu yang diberikan untuk mengetahui diterima tidaknya kita.
  7. Langsung menerima tawaran pekerjaan yang ditawarkan lebih rendah daripada pekerjaan yang kita lamar. Hal ini tetap perlu dipertimbangkan baik-baik karena kita pasti terpaksa mencari pekerjaan lain tak lama setelah kita menerima tawaran pekerjaan tersebut.
  8. Terkesan sombong dan jumawa ketika mengungkapkan kesuksesan yang telah diraih.
Demikianlah hal-hal yang tidak boleh dilakukan saat wawancara berlangsung, karena apabila di lakukan, percayalah anda tidak akan di terima pada perusahaan yang anda lamar.

No comments:

Post a Comment